Category Archives: Soft Skills

Pustakawan Asertif: Idaman Masyarakat! (Tinjauan Terhadap Tugas Dan Kompetensi Pustakawan Dalam Mencapai Kepuasan Pengguna)

By. Kalarensi Naibaho

BAB I.

PENDAHULUAN

Buku Megatrends yang ditulis John Naisbitt adalah buku yang mencoba menangkap perubahan besar yang terjadi dalam masyarakat Amerika, di mana ia menemukan sepuluh arus atau kecenderungan perubahan. Berita utamanya, bukan pada temuannya itu, tapi bagaimana sepuluh kecenderungan ini ditemukan. John Naisbitt menangkap sepuluh arus kecenderungan itu melalui analisis isi surat kabar dan majalah, selama bertahun-tahun! Lebih dari enam ribu surat kabar lokal ia ikuti dan dianalisis isinya selama bertahun-tahun! Dapatkah pustakawan menjadi John Naisbitt baru?

Sekilas, prolog di atas mungkin terlihat tidak berkaitan dengan judul tulisan ini. Mungkin juga tidak akan ditemukan relevansinya dengan uraian-uraian berikutnya. Penulis hanya ingin menyampaikan bahwa apa yang dikerjakan Naisbitt adalah sesuatu yang sangat biasa di kalangan pustakawan. Membaca berpuluh-puluh harian saban hari, mengkliping berita-berita penting dan mengikuti perkembangan masyarakat melalui berita-berita yang tersaji di media. Tapi kenapa bukan pustakawan yang menerbitkan ‘Megatrends?”. Pertanyaan yang bagus untuk memulai diskusi mengenai pustakawan yang diidamkan masyarakat saat ini!

Continue reading

Leave a comment

Filed under Soft Skills